Judul artikel marketing ini merupakan permintaan, Jadi apapun yang terjadi ditempat Saudara pasang banner atau spanduk promosi, Usahakan banner atau spanduk tersebut tetap berada ditempatnya. Kenapa demikian?, Karena banner promosi yang Saudara pasang mengandung brand atau merek dari produk dan atau usaha Anda.
Pada artikel marketing kali ini, Go Klaten Jualan Go akan memfokuskan pada banner promosi yang dipasang pada toko. Dan akan lebih kami fokuskan pada kejadian dimana terjadi putus hubungan kerjasama antara pemasok barang dengan toko.
Kenapa jangan buang atau lepas banner promosi atau spanduk promosi Saudara?
Seperti uraian diatas, Bahwa pada banner promosi sudah mengandung atau tertempel brand dari produk dan atau usaha Saudara. Dan jika Saudara melepas banner iklan promosi, Berarti sudah mengurangi peluang brand produk dan atau usaha Saudara untuk dilihat dan dikenal lebih banyak orang.
Walaupun demikian, Tidak sedikit orang berpandangan " Untuk apa kita pasang iklan promosi ditoko yang sudah tidak menjual produk kita ". Mulai saat ini, Pendangan seperti itu harus dikikis dan dibuang jauh-jauh. Kenapa demikian?, Untuk menjawab hal ini, Masri kita kembali kepada tujuan orang melakukan promosi, Yaitu untuk mengenalkan, Membujuk dan mengingatkan kembali akan suatu hal. Dan Salah satunya adalah merek produk atau Brand usaha.
Jika kita berpedoman pada tujuan promosi diatas, Tentu kita tidak akan pernah melepas banner promosi yang ada ditoko relasi meskipun sudah tidak terjadi kerjasama. Apa untungnya kita mempertahankan banner promosi tersebut?. Tentu banyak untungnya, Salah satunya adalah jumlah orang yang mengenal brand kita akan bertambah, Selai itu juga bisa untuk mengingatkan orang akan brand dan atau merek produk kita.
Bagaimana dengan masalah produk yang tidak ada?.
Jangan khawatir masalah keberadaan produk, Pembeli sekarang sudah pandai dalam mencari suatu produk. Dengan adanya hal ini, Tentu pembeli akan mencari ditempat lain. Maka dari itu, Setelah putus hubungan dengan toko lama, Segeralah mencari toko baru yang ada didekatnya. Hal ini agar orang lebih mudah mendapatkan produk yang dicari.
Jadi dengan membiarkan banner promosi tetap pada tempatnya akan bisa memberi keuntungan bagi pemasangnya. Keuntungan tersebut antara lain;
- Promosi brand tetap berlanjut.
- Usaha mengingatkan kembali konsumen akan keberadaan suatu brand tidak akan terputus.
Bagaimana dengan biaya?
Kenapa kita harus memikirkan biaya kalau pemilik toko membiarkan banner promosi kita tetap menempel. Bagaimana dengan biaya pembuatan yang telah dikeluarkan dimasa lalau?, Biaya ini sudah terlanjur keluar, Apakah jika kita lepas dan dibawa pulang akan bisa memberikan hasil optimal pada usaha pada saat sekarang?. Jawabannya belum tentu atau bahkan tidak.
Namun tidak jarang orang melepas banner iklan atau promosi untuk dipasang ditoko baru. Untuk hal ini, Tentu kita harus berfikir tentang kelayakan dari sarana promosi yang dimaksud. Karena jika sarana promosi tersebut kurang atau bahkan tidak layak, Hal ini akan menjadi boomerang bagi perusahaan. Karena kredibilitas akan menjadi taruhannya.
Dari sedikit uraian artikel marketing ini, Kita dapat menyimpulkan bahwa membiarkan banner promosi tetap berada ditempatnya akan berpeluang untuk mengoptimalkan promosi perusahaan. Untuk itu, jangan lepas sarana promosi dari toko yang sudah putus hubungan. Namun jangan biarkan sarana promosi Sadara berserakan karena delepas pemilik toko.
Demikian artikel strategi promosi dari Go Klaten Jualan Go dengan tema Jangan lepas banner promosi Saudara. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua. Saudara juga bisa kunjungi artikel promosi menarik
lainnya dibawah ini;