Pada awal tahun 2015 ini kita akan sering mendengar atau membaca tentang joggers pant atau celana jogger. Karena model celana ini akan sering menghiasai media khususnya media yang berhubungan dengan fashion.
Kenapa Joggers pant akan sering menghiasi media fashion?
Segala sesuatu pasti ada sebabnya, Demikian juga tentang joggers pant ini. Salah satu sebabnya adalah karena celana jogger sedang menjadi trend dikalangan anak muda. Joggers pant bisa muncul dimedia dalam beberapa hal, Misal;
- Ulasan tentang jogger pant.
- Ulasan tentang trend celana remaja.
- Promosi penjualan celana jogger pant.
- Ulasan trend busana remaja.
- Ulasan trend fashion, Dan masih banyak lagi topik pembahasan terkait jogger pant.
Apa itu jogger pant?
Joggers pant adalah salah satu model celana dengan ciri khas pada bagian pergelangan kaki ketat.
Dari pengertian jogger pant diatas, Kita bisa lihat bahwa ciri khas celana jogger adalah ketat pada bagian pergelangan kaki. Dan ini menyerupai model celana training yang biasa untuk olahraga.
Bagian Pergelangan Kaki Jogger Pant |
Jika dulu kita sering melihat model celana ini untuk kegiatan olah raga, Lain halnya saat sekarang. Melalui inovasi desainer busana, Celana dengan model seperti ini sudah banyak dikenakan oleh anak remaja untuk kegiatan santai.
Walaupun joggers pant dan training cenderung sama, Namun ada perbedaan mendasar dari kedua model celana ini. Perbedaan terseut terletak terletak pada;
Bahan
Jika training cenderung menggunakan bahan kanvas atau parasit, Lain halnya dengan joggers pant, Dimana celana jogger bisa menggunakan bahan twill, spandek atau bahkan strect denim.
Dari segi pemakaian
Jogger pant bisa dipadukan dengan kaos atau kemeja santai. Selain itu, celana jogger ini juga bisa dipadukan dengan atasan kaos plus cardigan. Sedangkan training cenderung dipasukan dengan jaket atau kaos berkarakter olahraga.
Hal lain tentang jogger pant.
Jogger pant bisa dikenakan oleh remaja cowok maupun remaja cewek. Dalam hal ini, Pemilihan warna yang sesuai akan memberikan style yang menarik dan serasi. Perbedaan antara jogger pant cowok dan cewek mungkin akan terlihat pada kombinasi atasan yang dikenakan.
Jogger pant akan mampu memberi tampilan maksimal pada alas kaki yang dikenakan, Baik itu sandal maupun sepatu. Sebab dengan mengenakan jogger pant akan memberikan sudut pandang yang lebih luas pada bagian telapak kaki. Jadi tidak ada salahnya jika kita memilih alas kaki terbaik namun serasi saat mengenakan jogger pant.
Untuk saat sekarang, Pemakaian jogger pant masih terbatas pada remaja didaerah perkotaan, Namun jika berdasarkan prekdiksi trend fashion 2015, Dimana fashion urban atau urban fashion akan trend dimasyarakat, Maka tidak menutup kemungkinan jogger pant akan trend dikalangan remaja pedesaan. Hal ini akan didukung oleh media fashion yang sering memuat tentang joggers pant.
Selain hal diatas, Tentu akan ada pengembangan terhadap model celana jogger pant oleh desainer-desainer handal. Dan ini akan menghasilkan kreasi fashion yang lebih fashioable.
Demikian artikel tentang trend busana dari Go Klaten Jualan Go dengan tema Jogger pant atau celana jogger di tahun 2015. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua. Saudara juga bisa kunjungi artikel trend busana menarik lainnya dibawah ini.
* Trend Celana Remaja Awal Tahun 2015 ( Jogger Pant )
* Trend Celana Panjang Pria Dewasa 2015 Di Indonesia
* Pengertian Fashion Urban Atau Urban Fashion
* Persaingan Trend Motif Baju Wanita Tahun 2015
* Trend Celana Remaja Awal Tahun 2015 ( Jogger Pant )
* Trend Celana Panjang Pria Dewasa 2015 Di Indonesia
* Pengertian Fashion Urban Atau Urban Fashion
* Persaingan Trend Motif Baju Wanita Tahun 2015