Langsung ke konten utama

Contoh Baner Promosi Untuk Menarik Konsumen Datang Ketoko Baju

Menarik Pembeli untuk datang ketoko merupakan langkah awal sebelum terjadinya penjualan pakaian yang dipajang atau didisplay ditoko baju. Karena pentingnya langkah ini, Tidak sedikit dari pemilik toko baju berani mengalokasikan biaya promosi lebih besar dari biaya lainnya pada saat awal pembukaan usaha toko baju.

Selain alokasi biaya promosi yang tinggi, Untuk menarik pembeli datang ketoko pemilik usaha mempercayakan kampanye atau promosi toko pakaiannya kepada instansi  yang khusus menangani promosi atau marketing.

Salah satu promosi untuk menarik pembeli datang ketoko baju adalah dengan membuat banner promosi menarik yang dipasang didepan toko. Usaha promosi dengan banner ini ditujukan untuk orang yang lewat didepan toko.  Selain memasang banner promosi didepan toko busana, Tidak jarang pemilik toko juga memasang beberapa banner atau spanduk diberbagai tempat yang stategis.

Untuk banner atau spanduk yang dipasang didepan toko baju tentu harus mempunyai materi yang benar-benar menarik agar  bisa menarik perhatian orang yang lewat didepan toko. Karena jika banner promosi tidak menarik, Tentu usaha promosi menarik calon pembeli tidak akan memberikan hasil yang optimal seperti yang diharapkan.

Banner promosi yang menarik bisa terlihat dari materi promosi, Warna banner dan juga penempatannya. Materi banner promosi yang profokatif dan mencerminkan apa yang ditawarkan kepada calon pembeli tentu akan bisa memberikan daya tarik yang baik. Selain itu, Warna yang mampu menarik serta penempatan yang tepat akan bisa mengoptimalkan usaha promosi toko baju.

Berikut contoh banner promosi dari salah satu toko baju yang menarik calon pembeli datang ketoko.


+Contoh banner promosi atau iklan dengan spanduk untuk menarik pembeli busana baju

Kenapa banner atau spanduk diatas menarik?
Dari segi materi promosi;
  1. Kata Bazar pada spanduk, Kata bazar sendiri cenderung sering diartikan suatu even yang menjual dengan cara khusus dan cenderung memberikan harga khusus bagi pengunjung.
  2. Pakaian paling murah, Kata ini akan sangat mujarab untuk menarik calon pembeli. Karena kata ini bisa mempengaruhi calon pembeli secara psykologis. Tidak bisa dipungkiri bahwa kata paling murah merupakan hal yang diinginkan calon pembeli. 
  3. Terbaru dan berkwalitas, Kalimat promosi ini merupakan kalimat promosi pendukung dari kalimat diatasnya, Yaitu, Pakaian paling murah. Perpaduan kalimat promosi no.2 dan no.3 ini mempunyai kekuatan untuk mempengaruhi calon pembeli yang dahsyat. Bayangkan saja, Jika calon pembeli datang  dan masuk ketoko mendapatkan pakaian paling murah berkwalitas dan terbaru, Tentu ini sesuatu yang sangat diharapkan pembeli dalam berbelanja pakaian.
  4. Kalimat keempat, Eceran harga grosir. Kalimat promosi ini bisa dikatakan sebagai penegasan dari kalimat pakaian paling murah terbaru dan berkwalitas. Kalimat ini cenderung menarik karena orang bisa membeli baju secara ecer namun membayar dengan harga grosir ( Baju harga murah ).
Dari segi warna banner atau spanduk promosi toko baju;
Warna merah, Adalah warna tegas yang mampu menarik perhatian orang untuk melihat spanduk atau banner yang dipasang didepan toko sebelum membaca isi promosi yang ditulis pada banner promosi. Selain itu, Warna tulisan yang cenderung kontras akan memberi daya tarik yang kuat agar orang mau berpaling untuk melihat banner promosi jualan baju tersebut diatas.

Dari segi penempatan banner promosi toko baju;
Kalu kita lihat penempatan banner atau spanduk promosi jualan baju diatas tentu kita akan mengatakan tepat dan optimal. Kenapa demikian, Spanduk tidak mengarah kejalan atau searah dengan toko baju menghadap, Tapi sapnduk cenderung mengarah kepada orang yang sedang lewat depan toko pakaian tersebut. Sebetulnya spanduk ini ada dua, Yaitu didepan sebelah kanan dan kiri. Namun pada artikel ini saya menampilkan salah satu spanduk yang berada depan kiri toko.

Contoh banner promosi jualan baju, Dari contoh diatas kita bisa melihat perpaduan yang baik dari segi penematan banner promosi jualan baju, Warna dasar banner promosi dan tulisan materi promosi serta materinya yang sangat menarik serta bisa dikatakan mampunyai kekutan dalam mempengaruhi psikologis calon pembeli. 

Demikian tadi artikel marketing dan penjualan menarik dari Go Klaten Jualan Go dengan Tema contoh spanduk atau banner promosi untuk menarik calon pembeli baju datang ketoko busana. Semoga artikel diatas bermanfaat bagi pembaca. Saudara juga bisa membaca artikel promosi menarik lainnya dibawah ini;

Postingan populer dari blog ini

"HARGA AMBYAR" Kalimat Promosi Untuk Obral Barang Sisa Lebaran 2020

Tidak sedikit pengusaha toko atau pedagang yang mengeluhkan menurunnya omset penjualan pada saat lebaran tahun 2020. Hal ini tentu bisa dimaklumi, karena datangnya covid19 sangat berpengaruh pada omset dagang yang dikelolanya.    Dengan kejadian diatas, Tentu akan mengakibatkan adanya sisa stok barang yang lebih banyak jika dibandingkan dengan even lebaran tahun 2019. Dan ini memunculkan PR tersendiri bagi pedagang agar stok barang yang ada bisa terjual. Namun ini tidak mudah, Kenapa?, Diakui apa tidak, saat sekarang daya beli sebagian penduduk mengalami penurunan.   Pada artikel kali ini, Blog Marketing dan busana akan membahas tentang bagaimana menjual produk sisa lebaran 2020 dari segi kalimat promosi yang digunakan.   Untuk mengimbangi daya beli penduduk yang turun, Tentu harga harus disesuaikan dengan kondisi yang ada. Kecuali untuk produk kebutuhan pangan. Salah satu cara adalah dengan jual obral sisa stok lebaran 2020. Seperti apa kalimat promosi untuk obral b...

Arti dan Perbedaan Baju Dres, Blus dan Kemeja

Istilah Baju Dres, Kemeja atau blus mungkin sudah tidak asing lagi didunia fashion, Apalagi bagi kita yang sering berhubungan dengan baju, Pakaian atau busana. Karena istilah diatas merupakan kata-kata untuk menyebut kategori pakaian. Walaupun sering mendengar istilah diatas didunia fashion, Mungkin sebagian dari kita ada yang belum tahu apa itu blus, Baju Dres dan kemeja. Hal ini terjadi karena kita sering menggunakan istilah umumnya, Yaitu baju, Pakaian atau busana. Apa arti Baju  Dress, Blus dan kemeja? Pengertian Baju Dres Baju Dres adalah Baju terusan yang terdiri dari atasan dan bawahan ( rok ) yang menyatu. Jadi bukan berdiri sendiri yang terdiri dari satu atasan dan satu bawahan ( Rok ). Dan pada dasarnya Baju dres merupakan baju ( Atasan ) dan rok yang menjadi satu kesatuan atau tidak berdiri sendiri-sendiri. Dari segi ukuran panjang, Dress terdiri dari mini dress/short dres, Midi dress dan long dress. Untuk dres muslim ( Baju muslim ) ada tunic. ...

Pengertian Sweater, Cardigan, Rompi, Bolero dan Blazer

Dalam dunia fashion dan Busana, Kita sering mendengar istilah sweater, Cardigan, Rompi, Bolero dan Blazer. Karena beberapa istilah dari busana diatas merupakan sesuatu yang sangat umum dimasyarakat. Cardigan, Blazer dan bolero merupakan bagian berbusana yang diperkirakan akan mampu memberikan warna tersendiri untuk trend baju 2015. Bahkan tidak sedikit yang menyebutkan bahwa baju wanita dengan sentuhan atau kombinasi blazer, Bolero dan cardigan akan berpeluang menjadi trend baju wanita 2015. Walaupun kita sering mendengar sebutan pakaian diatas, Yaitu cardigan, Blazer, Bolero, Rompi dan sweater, Namun tidak sedikit dari masyarakat yang belum mengerti apa itu cardigan, Blazer, Rompi, Bolero dan sweater. Berikut adalah pengertiannya; Sweater  Pengertian sweater atau juga sering disebut pullover, Jumper, Jersey adalah bagian dari pakaian yang difungsikan untuk menutup badan dan lengan, Dan umumnya menggunakan bahan yang cenderung berat serta bisa menyerap keringat. ...

Analisa Strategi Promosi Koperasi Simpan Pinjam Yang Menawarkan 5 Menit Cair

Strategi promosi koperasi simpan pinjam merupakan garis arah atau cara untuk bertindak guna mencapai tujuan promosi yang telah ditetapkan dengan pertimbangan kekuatan dan kelemahan yang dimiliki. Dengan mempertimbangkan kekuatan dan kelemahan yang ada, Diharapkan strategi yang dijalankan koperasi simpan pinjam bisa tercapai dengan optimal. Saat sedang jalan atau duduk disuatu tempat, Mungkin kita pernah melihat banner promosi koperasi simpan pinjam yang dengan jelas mencantumkan kalimat promosi " Koperasi simpan pinjam tanpa jaminan" . Atau juga ada yang dengan menyebutkan " Dengan jaminan BPKB ". Selain kekuatan diatas, Tidak sedikit koperasi simpan pinjam menggunakan kalimat " 5 Menit cair ". dalam banner promosinya. Beberapa kalimat promosi tersebutmerupakan kekuatan dalam menjalankan strategi promosi koperasi simpan pinjam.  Dalam promosi, Menyampaikan kekuatan yang dimiliki adalah wajib. Karena ini merupakan daya tarik bagi calon...

Contoh Kata-Kata Promosi Penjualan Motor Yang Ampuh Memikat

Kata-kata promosi yang memikat memang sangat dibutuhkan, Karena dengan kata-kata promosi yang memikat peluang untuk membuka penjualan akan lebih besar. Dalam membuat kata-kata atau kalimat promosi tidak harus dengan kalimat panjang, Karena tidak sedikit kata-kata promosi pendek justru akan bisa memberikan daya pikat yang luar biasa kepada calon pembeli. Walaupun demikian, Sebetulnya daya pikat dari kalimat promosi tidak tergantung dari panjang dan pendeknya kalimat yang dibuat, Namun terletak pada makna atau isi dari kata atau kalimat promosi yang dibuat.  Dan pada artikel ini, Go Klaten Jualan Go akan memberikan contoh kata atau kalimat promosi dari penjualan motor secara kredit. Iklan atau promosi ini bukan ide saya, Namun promosi ini saya dapatkan dan saya lihat dijalan saat melakukan perjalan kerja di Jawa Timur. Menurut saya kata-kata promosi penjualan motor secara kredit ini sangat menarik, Seperti apa kata-kata promosi tersebut?. Kalimat promosi kredit mo...