Untuk saat sekarang, Baju gamis bisa dibilang sedang trend dikalangan wanita muslim. Dalam kehidupan sehari-hari, Kita akan dengan mudah menjumpai muslimah mengenakan baju gamis. Baik itu baju gamis modis maupun baju gamis syar'i.
Dalam kehidupan di Masyarkat sekarang ini, Secara mendasar kita sering mendengar dua sebutan model baju gamis, Yaitu model gamis modis dan model baju gamis syar'i.
Untuk modis baju gamis modis, Model bodi akan cenderung memberi kesan langsing pada pemakainya. Hal ini dikarenakan adanya lingkar pinggang yang cenderung kecil. Sedangkan untuk model baju gamis syar'i akan cenderung longgar. Dan jika diperhatikan dengan seksama, Potongan model baju gamis ini akan lurus dari atas sampai bawah. Dan model gamis syar'i ini akan cenderung longgar jika dikenakan. Sehingga tidak memperlihatkan kesan ketat bagi pemakainya.
Bagaimana dengan model baju gamis trends untuk lebaran 2015?
Mungkin ini merupakan pertanyaan bagi sebagian besar orang yang bergerak dibidang fashion muslim. Dan pada artikel trend busana kali ini, Go Klaten Jualan Go akan share tentang prediksi trend model baju gamis untuk lebaran tahun 2015. Prediksi pada artikel ini berdasarkan trend penjualan baju gamis dari beberapa agen penjualan baju muslim.
Untuk model baju gamis lebaran 2015 akan cenderung mengarah kedesain model simpel. Yang perlu diketahui adalah, Bahwa desain simpel yang dimaksud adalah simpel dari segi bentuk fisik atau tampilan baju dan simpel dalam artian mudah untuk dikenakan. Jadi model baju gamis lebaran 2015 nanti diperkirakan akan mengarah pada dua artian simpel diatas.
Berikut karakter detail dari prediksi trend model baju gamis untuk lebaran tahun 2015
Dari segi model bodi pinggang dan bodi bawah baju gamis.
Model bodi baju gamis lebaran 2015 akan cenderung mengarah pada perpaduan gamis longgar atau potongan lurus dengan baju panjang modis yang mempunyai karakter agak ketat atau bahkan ketat pada bagian pinggang.
Dan perpaduan model baju diatas akan menghasilkan model baju agak longgar dibagian pinggang, Sedangkan bagian bawah akan tetap longgar. Gamis dengan model ini akan bisa memperlihatkan sisi ramping namun tidak terlihat ketat. Yang jadi pertanyaan, Keapa bagian bawah tetap longgar?, Jawabannya adalah agar tidak membentuk atau menciptakan lekukan dibagian pantat dan paha bagi pemakainya.
Khusus untuk bagian bawah, Penambahan kombinasi kain yang beda warna namun serasi akan membuat tampilan gamis lebih menarik. Selain penambahan kombinasi diatas, Memasukkan unsur motif trend akan membuat manis tampilan gamis. Misal penambahan motif bunga atau polkadot.
Model baju gamis dengan bentuk bodi seperti diatas merupakan perpaduan dari dua segmen pasar busana, Yaitu segmen pasar jilbob dan segmen pasar syar'i. Jadi model ini akan mempunyai peluang besar untuk laku dipasaran.
Dari segi bodi bagian dada
Kalau kita biacar bodi bagian dada, Maka pembahasan akan mengarah pada ukuran lingkar dada. Karena akan masuk pangsa pasar jilbob dan syar'i, maka akan ada dua kategori lingkar dada, Yaitu agak ketat ( Bukan ketat ) dan longgar. Dan untuk membiaskan kesan ketat serta lekukan pada bagian dada, Baju gamis akan dikombinasikan dengan cardigan atau bolero. Sehingga akan tetap bagus dikenakan oleh konsumen yang biasa memasukkan jilbab dalam baju.
Bagaimana dengan konsumen muslimah yang terbiasa menggunakan jilbab syar'i?, pengaruh dari ukuran lingkar dada bisa jadi sangat kecil, Karena jilbab syar'i sendiri akan mampu menutup bagian dada atau bahkan sampai bagian perut dengan sempurna. Dalam hal ini, Kenyamanan saat mengenakan baju gamis yang harus dipertimbangkan. Dan secara umum, Penentuan lingkar dada ini akan lebih mengarah pada rasa kenyamanan konsumen.
Dari segi model krah
Sama halnya pada bagian lingkar dada, Dimana sisi kenyamanan harus dipertimbangkan. namun jika kita berpedoman pada kebiasaan konsumen dalam mengenakan jilbab, Yaitu jilbab syar'i dan jilbab yang dimasukkan dalam baju, Tentu produsen akan mempertimbangkan model krah yang tepat.
Khusus untuk konsumen yang mengenakan jilbab dimasukkan dalam baju, Tentu model krah akan menjadi pertimbangan yang penting. Lalu model krah apa yang diperkirakan akan trend saat lebaran 2015?. Kalau ditinjau berdasarkan permintaan konsumen yang bisa dilihat dari trend penjualan saat sekarang, Krah shanghai akan berpeluang menjadi trend. Kenapa demikian?, Karena krah shanghai akan memberikan penampilan yang rapi dan berkesan slim pada bagian leher.
Dari segi lengan
Untuk baju gamis lebaran 2015, Diperkirakan model lengan basic akan lebih mendominasi pasar. Dan ini sesuai dengan trend model baju gamis simpel.
Catatan:
- Penambahan saku pada baju gamis wanita remaja merupakan aspek yang bisa menarik minat konsumen. H
- indari potongan serta elastis pada perut yang tidak ada fungsinya. Karena saat ini tidak disukai konsumen. Kenapa elastis pada perut tidak disukai oleh konsumen?, Sebab akan menimbulkan kesulitan saat pemakaian.
- Resleting dibelakang akan memberikan kesan rapi pada baju gamis. Sehingga akan lebih disukai konsumen.
Demikian artikel trend busana dari Go Klaten Jualan Go dengan tema prediksi model baju gamis wanita trends lebaran 2015. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua. Saudara juga bisa kunjungi artikel trend busana menarik lainnya dibawah ini;
* Trend Busana Muslim Wanita Remaja Tahun 2015
* Bahan Baju Gamis Paling Laris Trend Lebaran 2015
* Baju Lebaran Muslim Couple ( Sarimbit Atau Pasangan ) Trend 2015
* Trend Baju Busana Muslim Lebaran 2015 Untuk Wanita
* Bawahan Rok Panjang Trend Lebaran 2015
* Bahan Baju Gamis Paling Laris Trend Lebaran 2015
* Baju Lebaran Muslim Couple ( Sarimbit Atau Pasangan ) Trend 2015
* Trend Baju Busana Muslim Lebaran 2015 Untuk Wanita
* Bawahan Rok Panjang Trend Lebaran 2015